siapa yang salah?: sebuah kenorakan tingkat tinggi

2009/10/26 at 8:09 pm | Posted in my daily idiot life | 7 Comments

anakanak pada pengen ngobrolin sesuatu lewat conference chat di Yahoo Messenger. gue baru kali ini nyoba Yahoo Messenger, jadi masih agak sedikit norak.

dan terjadilah pembicaraan ini.

—-
Senza Arsendy: dikaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaa

Me: kagabisa
nggakngerti

Senza Arsendy: ketik actions!!!!!!!!!!!!!!!!

Me: actions

Senza Arsendy: yaa
actions

Me: terus?

Senza Arsendy: invite to conference
ya invite to conference

Me: actions invite to conference

Senza Arsendy: yaaaaaaaaaa
klik
bukan ketik
jangan bego amat dah!

Me: TOMBOL ACTIONS ADA DI MANA

Senza Arsendy: ATAS
jangan jadi bego dah!!!!!!!!!!!!!!!!!
samping view!
bakar aja uda komputer lu!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!

Me: di kotak chat?
sebelah mana?

Senza Arsendy: atas cantik!
grrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrr

Me: kotak chat gue kosong
cuma ada nam lu sama tia
nama

Senza Arsendy: uupsss
uda di fesbuk aja
inbox!

—-

bego. banget. tapi yang jelas gue nggak salah kan? hahaha.

ciao.

berpikir kriting! ehm. kritis!

2009/10/07 at 12:42 pm | Posted in idiot thoughts | 3 Comments

toktoktok. heheheh. halo.

wow. tadinya gue pikir blog ini bakalan diapus sama wordpress garagara udah lama nggak ngepost. baguslah nggak ada aturan kayak gitu.

apa kabar semuanya? oh salah. harusnya gue yang ditanya. oke: ‘apa kabar dika?’

tetep asiik.

huff. lama nggak nulis di blog membuat gue kehilangan sentuhan.

eeeeniwei. welcome me back you stupid readers—reading ngaco writer!

—-

oke, ini adalah postingan pertama gue sebagai anak UI (pamer. padahal masuk nyogok. nyogok pantat panloknya pake lidi). tentunya yang pertama sebagai bagian dari fakultas paling oye di UI, Fakultas Psikologi. sekali lagi, jangan tendang layar monitor kalian abis baca itu. percayalah bahwa semua yang kalian liat itu hanyalah ilusi. fatamorgana. indikasi bahwa kalianterlalu banyak menghirup bensin dan lem. percayalah.

sebagai mahasiswa, gue (kita semua) dituntut untuk selalu kritis dalam menyikapi berbagai informasi yang masuk ke kepala kita. jangan sampai informasi yang ada kita telan mentahmentah—nanti sakit perut. intinya, pertanyakan setiap informasi yang masuk. ingat itu.

ada satu informasi yang udah lama gue dapet, tapi baru sekarang kepikiran. sepanjang sisa kelas Pemahaman Diri tadi sampe sekarang ini, gue masih bertanyatanya: kenapa nenek moyang?

yap. kenapa kata yang dipake bangsa Indonesia buat menerjemahkan kata ‘ancestor’ dalam bahasa Inggris adalah ‘nenek moyang’? kenapa bukan ‘akek moyang’? kenapa bukan ‘moyang’ aja? kenapa harus pake ‘nenek moyang’ padahal ‘ancestor’ bisa juga berarti ‘leluhur’? kenapa banyak kutip di kalimat sebelumnya?

padahal mayoritas orang Indonesia bukanlah pemakai sistem keturunan matrilineal. bukan. kalimatnya salah. harusnya ‘padahal di Indonesia cuma masyarakat Minang yang pake sistem matrilineal’

ya. ‘nenek’ kan jenis kelaminnya wanita. kalian ngerti laah.

kritis.

—-

hal lain. di kelas Pemahaman Diri tadi, gue diajarin genogram. kalo nggak tau apa itu genogram, jangan terusin baca. serius. nggak bakal nyambung.

oke gini. gampangnya, genogram itu semacem pohon keluarga. pohon keluarga yang lebih mendetil. liat di sini aja deh.

di genogram itu, kita bakal bikin gituan. haaaahh. liat gambar aja deh biar gue nggak usah jelasin.

contoh-genogram

nah itu.

parahnya..

nggak-ngerti-gimana-cara-mereka-tentuin-disainnya

keliatan nggak? pet (BINATANG PLIHARAAN) jadi anggota keluarga. anak dari ayah ibu kita. damn.

kritis.

—-

segitu dulu yah. gue ngepost dari komputer perpus yang harusnya ijin dulu dan harusanya cuma dipake buat ngerjain tugas. dan sekarang banyak senoir yang mau pake. nggak enaak. heheh gatau malu.

ciao.

Create a free website or blog at WordPress.com.
Entries and comments feeds.